Adv Kotabaru

Bupati Himbau Seluruh Elemen Masyarakat Meriahkan HUT ke-75 Kabupaten Kotabaru

Kotabaru – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kabupaten Kotabaru yang jatuh pada 1 Juni 2025, Bupati Kotabaru H. Muhammad Rusli mengeluarkan surat edaran bernomor 100/430/PEM-SETDA tanggal 21 April 2025. Surat edaran tersebut mengusung tema “Kotabaru Hebat Gasan Banua Nang Maslahat” sebagai semangat perayaan tahun ini.

Melalui edaran itu, Bupati mengimbau Forkopimda, kepala perangkat daerah, instansi vertikal, BUMN/BUMD, camat, lurah, kepala desa, pimpinan perusahaan swasta, organisasi kemasyarakatan, pengelola rumah ibadah, serta pemilik usaha untuk turut memeriahkan peringatan HUT dengan memasang spanduk, baliho, umbul-umbul, lampu hias, dan ornamen lainnya di lingkungan kerja maupun lokasi strategis yang ramai dikunjungi masyarakat.

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Kotabaru, Sonny Tua Halomoan, ST, ME, saat ditemui di Ruang Rapat Lantai 3 Setda Kotabaru, Senin (28/4/2025), menjelaskan bahwa peringatan HUT ke-75 tahun ini akan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

“Logo Hari Jadi ke-75 mengandung banyak makna. Ada gambar ikan todak sebagai ikon daerah, angka 75, garis putih melambangkan pembangunan infrastruktur, padi kuning untuk sektor pertanian, serta elemen air, gedung, tangan dan kain sasirangan yang merepresentasikan semangat kebangkitan ekonomi daerah,” jelas Sonny.

Ia menambahkan bahwa tema “Kotabaru Hebat” selaras dengan visi-misi Bupati dan Wakil Bupati, yakni mewujudkan daerah yang Harmonis, Energik, Bersatu, Amanah, dan Tangguh.

Sonny juga menyebutkan bahwa peringatan HUT tahun ini akan dikemas sebagai pesta rakyat dengan berbagai kegiatan menarik, termasuk expo pembangunan.

“Berbeda dari sebelumnya, tahun ini kita adakan expo yang akan menampilkan berbagai program unggulan dari Bupati dan Wakil Bupati, termasuk capaian dalam 100 hari kerja pemerintahan,” pungkasnya.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button