Pemkab Kotabaru Gelar Apel Kesadaran Nasional 2026, Wabup Dorong ASN Tingkatkan Kinerja dan Layanan Publik

- Kontributor

Senin, 19 Januari 2026 - 03:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemkab Kotabaru Gelar Apel Kesadaran Nasional 2026, Wabup Dorong ASN Tingkatkan Kinerja dan Layanan Publik

Pemkab Kotabaru Gelar Apel Kesadaran Nasional 2026, Wabup Dorong ASN Tingkatkan Kinerja dan Layanan Publik

RADARBANUA, KOTABARU – Pemerintah Kabupaten Kotabaru menggelar Apel Hari Kesadaran Nasional (HKN) Tahun 2026 di halaman Kantor Bupati Kotabaru, Senin (19/01/2026). Kegiatan ini menjadi momentum untuk mendorong peningkatan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) serta kualitas pelayanan publik kepada masyarakat.

Apel HKN merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tanggal 17 setiap bulan, bertujuan untuk meningkatkan disiplin, kualitas pengabdian, serta tanggung jawab ASN dalam menjalankan tugas pemerintahan dan pelayanan masyarakat.

Apel dipimpin oleh Wakil Bupati Kotabaru, Syairi Mukhlis, S.Sos, dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten Setda Kotabaru, serta diikuti ASN dan Tenaga Non-PNS dari seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kotabaru.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kotabaru mewakili pimpinan daerah menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas dedikasi seluruh ASN dan tenaga pendukung yang telah berkontribusi bagi daerah dan masyarakat sepanjang tahun 2025.

“Kita memasuki tahun baru dengan semangat dan motivasi baru untuk memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Kotabaru dan masyarakat secara luas,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan sejumlah pesan Bupati Kotabaru kepada ASN, di antaranya agar senantiasa memaksimalkan potensi yang dimiliki untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, menjaga kekompakan dan kebersamaan, serta bekerja dengan penuh inisiatif, kreatif, dan inovatif.

“Utamakan disiplin, ketekunan, serta jadilah teladan di lingkungan kerja masing-masing dengan menerapkan prinsip kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, kerja tuntas, dan kerja berkualitas,” tegasnya.

Lebih lanjut disampaikan, ASN diharapkan terus mempelajari dan memahami tugas pokok serta fungsi jabatan masing-masing, serta melakukan pembaruan dalam peningkatan kualitas kinerja, khususnya pada sektor pelayanan publik. ASN juga diminta untuk memberikan masukan yang konstruktif kepada pimpinan, baik secara lisan maupun tertulis.

Selain itu, ASN dituntut melakukan perubahan pola pikir, pola sikap, dan pola tindak agar mampu menjadi pelopor serta contoh dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Menutup sambutannya, Wakil Bupati menekankan pentingnya evaluasi menyeluruh terhadap seluruh program dan kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2026.

Melalui momentum Apel Hari Kesadaran Nasional Tahun 2026, diharapkan dapat membawa perubahan yang lebih baik dalam peningkatan kinerja ASN, pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan daerah, serta pelayanan kepada masyarakat, sehingga Kabupaten Kotabaru semakin maju dan sejahtera.

Apel berlangsung dengan tertib dan khidmat, serta ditutup dengan doa bersama demi kelancaran pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kotabaru.

Berita Terkait

Pemkab Kotabaru Resmikan Kantor Desa Tegalrejo, Dorong Pelayanan Publik Lebih Optimal
Pemkab Kotabaru Gelar Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW Sekaligus Haul ke-21 Guru Sekumpul
PPPAPPKB Kotabaru Perkuat Peran sebagai Garda Terdepan Perlindungan Perempuan dan Anak
DPRD Kotabaru Panggil Telkom dan Telkomsel, Bahas Gangguan Jaringan hingga Kompensasi Pelanggan
Kotabaru Hebat,Sejumlah Sekolah di Kotabaru Borong Penghargaan Adiwiyata
Peduli Keluhan Masyarakat, DPRD Kotabaru Panggil Pihak Terkait Bahas Transportasi Udara, Laut, dan Gangguan Internet
Bupati H. Muhammad Rusli Lantik Pejabat Baru, Dorong Profesionalisme dan Semangat Baru di Pemkab Kotabaru
Mengawali Tahun 2026, Pemkab Kotabaru Ganjar SKPD Berkinerja Terbaik 2025

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 03:59 WIB

Pemkab Kotabaru Gelar Apel Kesadaran Nasional 2026, Wabup Dorong ASN Tingkatkan Kinerja dan Layanan Publik

Kamis, 15 Januari 2026 - 01:07 WIB

Pemkab Kotabaru Resmikan Kantor Desa Tegalrejo, Dorong Pelayanan Publik Lebih Optimal

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:22 WIB

Pemkab Kotabaru Gelar Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW Sekaligus Haul ke-21 Guru Sekumpul

Senin, 12 Januari 2026 - 15:56 WIB

PPPAPPKB Kotabaru Perkuat Peran sebagai Garda Terdepan Perlindungan Perempuan dan Anak

Senin, 12 Januari 2026 - 15:55 WIB

DPRD Kotabaru Panggil Telkom dan Telkomsel, Bahas Gangguan Jaringan hingga Kompensasi Pelanggan

Berita Terbaru