FKPPD Jadi Wadah Strategis Perkuat PAD Kabupaten/Kota di Kalsel

- Kontributor

Jumat, 30 Januari 2026 - 03:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Forum Komunikasi Pengelola Pendapatan Daerah (FKPPD) memiliki peran strategis sebagai wadah koordinasi, konsolidasi, serta pertukaran gagasan antar pengelola pendapatan daerah dalam rangka memperkuat kinerja Pendapatan Asli Daerah (PAD) di seluruh kabupaten dan kota di Kalimantan Selatan.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, M. Syarifuddin melalui Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Miftahul Chair saat membuka kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Forum Komunikasi Pengelolaan Pendapatan Daerah (FKPPD).

Menurutnya, pengelolaan pendapatan daerah merupakan salah satu pilar utama dalam mewujudkan kemandirian fiskal daerah. 

“Kemandirian fiskal yang kuat akan memberikan ruang yang lebih luas bagi pemerintah daerah untuk membiayai pembangunan, meningkatkan kualitas pelayanan publik, serta mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat,” kata Miftahul Chair, Banjarmasin, Jumat (30/1/2026).

Chair menegaskan, bahwa tantangan pengelolaan pendapatan daerah ke depan semakin kompleks. Dinamika regulasi, pesatnya perkembangan teknologi digital, serta tuntutan peningkatan transparansi dan akuntabilitas mengharuskan seluruh pemangku kepentingan untuk terus berinovasi, adaptif, dan kolaboratif.

“Forum Komunikasi Pengelolaan Pendapatan Daerah ini bukan hanya menjadi ajang diskusi, tetapi juga sarana untuk menyamakan persepsi dalam penerapan kebijakan pengelolaan pendapatan daerah. Selain itu, FKPPD diharapkan mampu memperkuat sinergi antara pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten dan kota,” ucapnya.

Melalui pelaksanaan FGD tersebut, ia mendorong perumusan langkah-langkah strategis yang konkret dalam mengoptimalkan pendapatan daerah secara berkelanjutan dan berkeadilan. Selain itu, diharapkan dapat dihasilkan rekomendasi-rekomendasi konstruktif yang dapat segera ditindaklanjuti oleh masing-masing daerah.

“Mari kita jadikan forum ini sebagai momentum untuk memperkuat komitmen bersama dalam meningkatkan kolaborasi lintas sektor, demi memajukan pengelolaan pendapatan daerah di Kalimantan Selatan,” pungkasnya. MC Kalsel/Rns

sumber : diskominfomc.kalselprov.go.id

Berita Terkait

Kementerian Hukum RI Resmikan 2.015 Pos Bantuan Hukum di seluruh Desa dan Kelurahan Se-Kalsel
Gencarkan Promosi Minat Baca dan Literasi, Dispersip Kalsel Turunkan Pusling di SDN Kayu Bawang 1 Gambut
Rakornis PUPR Kalsel 2026, Perkuat Sinkronisasi Program Infrastruktur Pusat dan Daerah
Dari Swadaya untuk Prestasi, NPCI Kalsel Resmi Operasikan Rumah Singgah Atlet
Pemprov Kalsel Dorong Sinergi Ketenagakerjaan dan Transmigrasi untuk Perluas Lapangan Kerja
Disnakertrans Kalsel Perkuat Sinergi Daerah, Dorong Kesempatan Kerja dan Perlindungan Tenaga Kerja
Rakornis Ketenagakerjaan dan Ketransmigrasian 2026, Dorong Sinergi Perluasan Kesempatan Kerja di Kalsel
APBD Tanah Bumbu Turun, Hasanuddin Janji Tetap Maksimalkan Pembangunan Lewat Aspirasi Warga

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 09:07 WIB

Kementerian Hukum RI Resmikan 2.015 Pos Bantuan Hukum di seluruh Desa dan Kelurahan Se-Kalsel

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:06 WIB

Gencarkan Promosi Minat Baca dan Literasi, Dispersip Kalsel Turunkan Pusling di SDN Kayu Bawang 1 Gambut

Jumat, 30 Januari 2026 - 03:04 WIB

FKPPD Jadi Wadah Strategis Perkuat PAD Kabupaten/Kota di Kalsel

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:14 WIB

Dari Swadaya untuk Prestasi, NPCI Kalsel Resmi Operasikan Rumah Singgah Atlet

Kamis, 29 Januari 2026 - 14:51 WIB

Pemprov Kalsel Dorong Sinergi Ketenagakerjaan dan Transmigrasi untuk Perluas Lapangan Kerja

Berita Terbaru