Rakornis Ketenagakerjaan dan Ketransmigrasian 2026, Dorong Sinergi Perluasan Kesempatan Kerja di Kalsel

- Kontributor

Kamis, 29 Januari 2026 - 14:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan terus memperkuat sinergi pembangunan bidang ketenagakerjaan dan ketransmigrasian melalui Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Bidang Ketenagakerjaan dan Ketransmigrasian Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Selatan Tahun 2026.

Kegiatan yang mengusung tema “Meningkatnya Kesempatan Kerja dan Perlindungan bagi Tenaga Kerja serta Pengembangan Ekonomi Masyarakat di Kawasan Transmigrasi” ini digelar di salah satu hotel di Banjarmasin, Kamis (29/1/2026).

Kasubag Perencanaan dan Pelaporan, Muhammad Amril Syarif, melaporkan bahwa Rakornis ini dilaksanakan sebagai langkah strategis untuk memperkuat koordinasi dan integrasi pembangunan antara pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten/kota.

“Rapat koordinasi teknis ini berangkat dari pertimbangan perlunya upaya mendorong sinergi pembangunan antara provinsi dan daerah, khususnya dalam bidang ketenagakerjaan dan transmigrasi,” ujarnya.

Menurutnya, pembangunan di sektor ketenagakerjaan maupun ketransmigrasian tidak dapat dilakukan secara sendiri oleh pemerintah provinsi, melainkan membutuhkan dukungan dan kerja sama semua pemangku kepentingan, termasuk pemerintah kabupaten/kota.

Muhammad Amril menjelaskan bahwa Rakornis ini memiliki beberapa tujuan utama, di antaranya menyamakan persepsi dan arah perencanaan pembangunan bidang ketenagakerjaan dan transmigrasi antara provinsi dan kabupaten/kota. Kemudian, membahas berbagai permasalahan serta kendala yang dihadapi pemerintah daerah dalam pelaksanaan program di lapangan. Merumuskan langkah-langkah strategis untuk mengatasi hambatan yang menjadi kendala dalam pelaksanaan kegiatan di tingkat provinsi maupun daerah.

“Melalui Rakornis ini diharapkan terbangun koordinasi yang semakin solid, sehingga program-program ketenagakerjaan dan transmigrasi dapat berjalan lebih efektif dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” tutupnya.

Rakornis ini diikuti sekitar 100 peserta yang terdiri dari unsur Dinas Tenaga Kerja Provinsi Kalimantan Selatan, perwakilan dinas tenaga kerja kabupaten/kota se-Kalsel, serta stakeholder terkait lainnya. Kegiatan dijadwalkan berlangsung selama satu hari, sebagai wadah koordinasi dan penyusunan langkah bersama dalam menciptakan peluang kerja yang lebih luas, meningkatkan perlindungan tenaga kerja, serta mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat di kawasan transmigrasi. MC Kalsel/Fuz

Berita Terkait

Kementerian Hukum RI Resmikan 2.015 Pos Bantuan Hukum di seluruh Desa dan Kelurahan Se-Kalsel
Gencarkan Promosi Minat Baca dan Literasi, Dispersip Kalsel Turunkan Pusling di SDN Kayu Bawang 1 Gambut
FKPPD Jadi Wadah Strategis Perkuat PAD Kabupaten/Kota di Kalsel
Rakornis PUPR Kalsel 2026, Perkuat Sinkronisasi Program Infrastruktur Pusat dan Daerah
Dari Swadaya untuk Prestasi, NPCI Kalsel Resmi Operasikan Rumah Singgah Atlet
Pemprov Kalsel Dorong Sinergi Ketenagakerjaan dan Transmigrasi untuk Perluas Lapangan Kerja
Disnakertrans Kalsel Perkuat Sinergi Daerah, Dorong Kesempatan Kerja dan Perlindungan Tenaga Kerja
APBD Tanah Bumbu Turun, Hasanuddin Janji Tetap Maksimalkan Pembangunan Lewat Aspirasi Warga

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 09:07 WIB

Kementerian Hukum RI Resmikan 2.015 Pos Bantuan Hukum di seluruh Desa dan Kelurahan Se-Kalsel

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:06 WIB

Gencarkan Promosi Minat Baca dan Literasi, Dispersip Kalsel Turunkan Pusling di SDN Kayu Bawang 1 Gambut

Jumat, 30 Januari 2026 - 03:04 WIB

FKPPD Jadi Wadah Strategis Perkuat PAD Kabupaten/Kota di Kalsel

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:14 WIB

Dari Swadaya untuk Prestasi, NPCI Kalsel Resmi Operasikan Rumah Singgah Atlet

Kamis, 29 Januari 2026 - 14:51 WIB

Pemprov Kalsel Dorong Sinergi Ketenagakerjaan dan Transmigrasi untuk Perluas Lapangan Kerja

Berita Terbaru