Bupati Kotabaru Himbau Ucapan Selamat Karangan Bunga diganti dengan Tumbuhan dan Tanaman Hidup agar lebih Bermanfaat

- Kontributor

Kamis, 27 Februari 2025 - 14:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Kotabaru Himbau Ucapan Selamat Karangan Bunga diganti dengan Tumbuhan dan Tanaman Hidup agar lebih Bermanfaat

Bupati Kotabaru Himbau Ucapan Selamat Karangan Bunga diganti dengan Tumbuhan dan Tanaman Hidup agar lebih Bermanfaat

KOTABARU – Bupati Kotabaru H. Muhammad Rusli meminta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Lingkup Kotabaru mengganti Karangan Bunga sebagai Ucapan selamat atas Pelantikannya dengan Tumbuhan dan Tanaman Hidup.

Menurut Bupati Kotabaru H. Muhammad Rusli, Rabu (26 Februari 2025), hal ini merupakan salah satu bentuk langkah awal serta upaya seluruh pihak dalam rangka saling menjaga kelestarian alam dan lingkungan hidup.

“Langkah ini juga sebagai bagian dari upaya bersama dalam mendukung program pelestarian alam dan menciptakan lingkungan yang lebih asri,” ucapnya.

Lanjutnya, pot tanaman hidup akan lebih bermanfaat dan juga bisa melestarikan lingkungan.

“pemberian pot tanaman sebagai ucapan selamat diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat dan juga meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan,” jelasnya.

Tambahnya, “Dengan digantinya Karangan Bunga dengan Tumbuhan dan Tanaman Hidup ini, menjadikan kita agar selalu menjaga alam, dan alam akan ramah kepada kita untuk tabungan anak cucu kita baik oksigen, air maupun kenyamanan hidup,” pungkasnya.

Himbauan Bupati Kotabaru ini juga bertujuan untuk untuk mengurangi penggunaan bahan yang tidak ramah lingkungan, sekaligus mendorong penghijauan di lingkungan sekitar. Serta agar seluruh SKPD dapat lebih kreatif dalam memilih jenis tanaman yang ramah lingkungan dan mudah dirawat.

Langkah inovatif ini diharapkan tidak hanya memperindah Kabupaten Kotabaru saja, tetapi juga dapat mendukung penghijauan dan kelestarian lingkungan, sehingga bisa menjadi contoh yang baik bagi masyarakat untuk berpartisipasi dalam menjaga kelestarian alam.

Dan rencananya, penyusunan dan peletakkan tanaman tersebut disekitar kantor Bupati Sebelimbingan yang disusun mulai tanggal 27 Februari 2025, dan setelah Bupati Kotabaru selesai mengikuti Retreat di Magelang akan dilaksanakan tanaman serentak.

Berita Terkait

Kotabaru Sudah Raih 6 Medali Perpaprov Kalsel V di Tanah Laut, Ini Nama Peraihnya
Komunitas Pensiunan BSI KCP Kotabaru Gelar Silaturahmi di Masjid Apung, Perkuat Ukhuwah dan Edukasi Keuangan Digital
Pemkab Kotabaru Serahkan Bantuan Perlengkapan Sekolah Untuk Tingkat Paud, SD dan SMP
Pemkab Kotabaru Gelar “Road Safety Cup 2025”, berlangsung meriah
Pemkab Kotabaru Perkuat Tata Kelola Data Lewat Workshop Manajemen Data dan Statistik 2025
Kemenag Kotabaru Gandeng Kominfo Melalui Siraman Rohani Islam di LPPL Radio Gema Saijaan
Pemkab Kotabaru Ajak Teladani Semangat Pahlawan dan Wujudkan Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas
Pemkab Kotabaru Gelar Rakor Tim Pencengahan dan Percepatan Penurunan Stunting

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 11:56 WIB

Kotabaru Sudah Raih 6 Medali Perpaprov Kalsel V di Tanah Laut, Ini Nama Peraihnya

Selasa, 18 November 2025 - 18:52 WIB

Komunitas Pensiunan BSI KCP Kotabaru Gelar Silaturahmi di Masjid Apung, Perkuat Ukhuwah dan Edukasi Keuangan Digital

Senin, 17 November 2025 - 15:50 WIB

Pemkab Kotabaru Serahkan Bantuan Perlengkapan Sekolah Untuk Tingkat Paud, SD dan SMP

Sabtu, 15 November 2025 - 03:26 WIB

Pemkab Kotabaru Gelar “Road Safety Cup 2025”, berlangsung meriah

Jumat, 14 November 2025 - 07:13 WIB

Pemkab Kotabaru Perkuat Tata Kelola Data Lewat Workshop Manajemen Data dan Statistik 2025

Berita Terbaru