Pemkab Tanbu Ikuti Rakoor Pengendalian Inflasi Daerah Jelang Ramadan

- Kontributor

Senin, 4 Maret 2024 - 17:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BATULICIN – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu)  ikut zoom meeting bersama Kemendagri terkait Rakoor Pengendalian Inflasi jelang ramadan, Senin (4/3/2024).

Menteri Dalam Negeri RI Tito Karnavian memimpin zoom meeting tersebut.

Ia mengatakan sebagaimana kita ketahui bersama bahwa jelang ramadan juga Idul Fitri konsumsi masyarakat cenderung meningkat. Tentu saja hal ini berimbas kepada inflasi yang meningkat pula.

Kehadiran negara dalam menstabilkan pasokan harga pangan menjadi teramat penting.

Pemerintah dan masyarakat tentu memiliki tanggung jawab bersama untuk memastikan ketersediaan dan akses pangan yang cukup bagi seluruh masyarakat.

Terutama di tengah meningkatnya permintaan dan kebutuhan jelang dan selama ramadan, juga Idul Fitri pada tahun ini.

“Melalui kebijakan yang tepat. Pemerintah untuk dapat mengkondisikan dengan baik, melalui produksi, distribusi hingga konsumsi. Sehingga menghindari terjadinya lonjakan harga yang tidak terkendali,” ujarnya.

Selain itu pemerintah juga memiliki peranan penting dalam mengendalikan spekulan dan penimbunan pangan yang dapat menyebabkan fluktuasi harga yang tidak stabil.

Melalui pengawasan dan regulasi yang ketat, pemerintah tentunya dapat mencegah praktik-praktik tidak etis yang dapat merugikan konsumen dan mempengaruhi stabilitas harga pangan.

Ini artinya di butuhkan kerjasama, sinergi, kolaborasi antar kementerian dan juga lembaga terkait. Pemerintah pusat dan daerah serta seluruh srakehokder terkait pasokan dan juga harga pangan di Indonesia.

Sementara dukungan dan insentif kepada para petani dan produsen lokal dan untuk meningkatkan produksi pangan juga menjadi penting. Demi meningkatkan ketersediaan pangan lokal untuk mengurangi ketergantungan pada impor.

Hadir pada zoom meeting tersebut BPS, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Dinas Sosial, dan Bagian Perekonomian SDA dan Administrasi Pembangunan Setda Tanbu.

sumber : mc.tanahbumbukab.go.id

Berita Terkait

Dari Sendok Pertama Menuju Indonesia Emas: Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Banjarmasin
Program Makan Bergizi Gratis Hadir di Tanah Laut, DPR RI dan BGN Dorong Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas 2045
Dua Keluarga Pekerja Rentan Terima Santunan JKM dari BPJS Ketenagakerjaan Batulicin dan PT Pama Indomining
BPJS Ketenagakerjaan Batulicin Ingatkan Pentingnya Perlindungan Pekerja Proyek Konstruksi
Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis Dorong Percepatan Pencegahan Stunting dan Gizi Buruk
Praktis & Cepat! Klaim Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan Kini Bisa Lewat Aplikasi JMO
Amnesti Presiden Prabowo, Empat Warga Binaan Lapas Batulicin Rasakan Kebebasan
BPJS Ketenagakerjaan Batulicin Ajak Warga Kurangi Sampah Plastik Lewat Program Go Green

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 10:43 WIB

Dari Sendok Pertama Menuju Indonesia Emas: Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis di Banjarmasin

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 12:21 WIB

Program Makan Bergizi Gratis Hadir di Tanah Laut, DPR RI dan BGN Dorong Generasi Sehat Menuju Indonesia Emas 2045

Jumat, 10 Oktober 2025 - 11:37 WIB

Dua Keluarga Pekerja Rentan Terima Santunan JKM dari BPJS Ketenagakerjaan Batulicin dan PT Pama Indomining

Kamis, 18 September 2025 - 09:35 WIB

Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis Dorong Percepatan Pencegahan Stunting dan Gizi Buruk

Jumat, 15 Agustus 2025 - 07:07 WIB

Praktis & Cepat! Klaim Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan Kini Bisa Lewat Aplikasi JMO

Berita Terbaru

Rapat Paripurna DPRD, Pemkab. Kotabaru Sampaikan Dua Buah Raperda

Adv Kotabaru

Rapat Paripurna DPRD, Pemkab. Kotabaru Sampaikan Dua Buah Raperda

Senin, 13 Okt 2025 - 10:58 WIB